Sunday, June 17, 2012

Kompetisi Divisi Utama Persipura









Tim-Tim Abepura Tumbang Dari Lawan-Lawannya
Jayapura- Walaupun Kota Jayapura sedang berada dalam kondisi yang kurang kondusif, tetapi pertandingan sepak bola lanjutan Kompetisi Divisi Utama Persipura tetap berlangsung sesuai dengan jadwal yang ditetapkan panitia, meskipun sempat tertunda sehari paska peristiwa waena, Kamis(14/6) lalu.
Pada pertandingan Sabtu(16/6) di lapangan brimob Kotaraja yang mempertemukan tim Kuskus Kotaraja melawan klub asal Abepura PS. Beringin Putra, berkesudahan dengan skor 4-2 untuk kemenangan Kuskus. Gol bagi PS.Kuskus dicetak oleh Pilipus pada menit 37 dan 79, Manunai pada menit 41, dan  Neri Alom pada menit 50. Sedangkan Gol untuk Beringin Putra, lahir dari kaki Herman pada menit 26 dan Rocky pada menit 47.
Pertandingan kedua tim ini berlangsung cukup menarik, bermain terbuka dan saling berbalas serangan yang silih berganti mengancam gawang lawan. Namun, Kuskus lebih beruntung memiliki benteng pertahanan yang kokoh, sehingga sejumlah serangan Beringin, mampu dipatahkan dengan mudah.
Kuskus seyogyanya bisa menghasilkan lebih banyak gol, tetapi berkat penampilan cemerlang dari penjaga gawang Beringin Putra, sehingga sejumlah peluang emas yang diciptakan Pilipus dan Neri Alom tidak bisa berbuah gol. Hingga peluit panjang dibunyikan wasit Rizard Tukayo, skor tetap 4-2 untuk tim yang bermarkas di Kotaraja dalam ini.
Sementara itu, pada pertandingan lain yang berlangsung di lapangan Universitas Ottow dan Geisler antara RBC SPN versus Hanasco Abepura, berkesudahan dengan skor 2-1 untuk kemenangan RBC. Dua gol bagi RBC diciptakan oleh Arison Meles pada menit 1 dan menit 38, sedangkan gol balasan Hanasco dilesakkan oleh Fernando Mebri pada menit 78. Sedangkan dari lapangan Hamadi, dilaporkan PS Cenderawasih Abepura takluk dari PS.Volta dengan skor tipis 1-0 lewat kaki Richard Matui pada menit 86. (yom)

No comments:

Post a Comment